Ga Usah Pusing Mikirin Brand
Barangkali memang ini yang seharusnya dilakukan sejak semula, menekuni atau menyibukkan diri dengan pekerjaan dan fokus didalamnya tanpa dipusingkan dengan urusan Brand/Merek. Bagi seorang solo digitalpreneur membangun brand pribadi ecara eksplisit, terutama di awal karier, bukanlah fokus yang produktif. Sebaliknya, ia harus lebih mengutamakan pekerjaan berkualitas dan memberikan kontribusi nyata bagi lingkungan sekitarnya. Merek pribadi atau “Anda dikenal sebagai” adalah hasil dari pekerjaan yang dilakukan dengan baik dan memberikan pengaruh bagi orang lain; fokus pada pencapaian bukan pada pencitraan. ...